Wednesday, November 24, 2010

Cara Membentuk Perut Sixpack

Mempunyai badan sehat memang idaman semua orang.  Banyak orang yang tak hanya mempunyai target untuk mempunyai badan sehat, namun juga ideal. Tidak gemuk, tidak juga kurus.  Terutama untuk kaum laki-laki, banyak yang menginginkan mempunyai badan yang ideal. Apalagi mempunyai dada bidang dan perut sixpack. Mantab banget tuh. Memang mempunyai perut sixpack bukanlah untuk dipamerkan. Tetapi itu akan menjadi kepuasan tersendiri bagi pemiliknya.


Menurut beberapa artikel yang saya baca, tubuh berotot bisa dibentuk yang paling utama adalah dengan banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak protein. Misalkan saja daging, telur, dan kedelai. Selain itu, minum susu berprotein tinggi juga bisa menjadi alternatif. Tak heran bila sekarang banyak produk susu berprotein tinggi untuk membentuk otot pria.

Nah, di bawah ini ada beberapa latihan sederhana untuk membentuk perut sixpack:

1. Sit Up
Ini merupakan gerakan latihan yang paling umum dilakukan untuk membentuk perut sixpack. Sobat bisa praktikkan di rumah. Caranya sobat duduk lalu tekuklah kaki, silangkan tangan di dada, kencangkan perut, lalu turunkan badan ke bawah, tahan sebentar, lalu kembali ke posisi semula. Jangan melakukan gerakan sampai punggung menyentuh lantai. Lakukan gerakan dengan perlahan dan terkontrol dan jangan tergesa-gesa. Saat kembali ke posisi awal otot perut tetap dikencangkan dan rasakan tekanan pada otot perut saat posisi badan mendekati paha. Jangan terlalu banyak sob, nanti bisa kram perut. Lakukan 10-20 kali dalam sekali latihan.

2. Leg Raises
Sobat berbaring di bangku datar dan tangan berpegangan pada ujung bangku dibelakang kepala anda. Dengan posisi kaki sedikit bengkok, angkat kaki sobat sehingga membentuk sudut 45 derajat. Tahan sebentar lalu perlahan kembali ke posisi semula. Usahakan agar kaki tidak menyentuh bangku. Ini akan melatih otot perut.

3. Side to Side
Sobat silakan berdiri tegap dengan kedua tangan memegang dumbbell. Posisi tangan lurus di samping badan. Perlahan-lahan gerakkan tubuh ke kiri sampai otot samping perut merasakan tekanan. Tahan sebentar, kembali ke posisi awal. Perlahan-lahan gerakkan tubuh ke kanan sampai otot samping perut merasakan tekanan. Kembali ke posisi awal. Saat tubuh bergerak ke samping jaga agar tubuh tetap tegak dan tidak membungkuk atau condong ke depan. Tetapi hati-hati sob. Beban jangan terlalu berat. Bisa-bisa nanti cidera pinggang.
Itulah beberapa latihan yang bisa untuk membentuk perut sixpack yang saya rangkum dari beberapa sumber.
Semoga bermanfaat.

Ditulis Oleh : Artta // 9:39 AM
Kategori:

10 Komentar:

  1. Wah makasih mas tipsnya, siap - siap buat dipraktekin nih

    ReplyDelete
  2. @Graha Nurdian: Siap sob. Langsung aja dicoba . . .

    ReplyDelete
  3. perutku kini one pack...hahahhahahhahha...banyak tidur, makan banyak...kwkwkkwwk..olahraga cuman naik gunung...huuuuuu

    ReplyDelete
  4. wkwkwkwkwk sama aja kaya saya ONE PACK
    hahaha

    btw thanks untuk infonya, insya allah saya coba ^_^

    ReplyDelete
  5. @Belantara Indonesia: wah enak sob naik gunung.
    @Tutorial SEO: OK sob. seamat mencoa.

    ReplyDelete
  6. terimakasih tipsnya mas, kalau saya seringnya push-up. kalau push-up itu untuk otot dada ya mas?

    ReplyDelete
  7. @Sisi Lain Dwi: setahuku begitu sob. selain itu juga memperbidang bahu.

    ReplyDelete
  8. weleh... diriku kok atut ya kalo liat cowok yang berotot banget
    tegep
    tegep gimanaaa gitu

    ReplyDelete
  9. kerenn ...
    coba ada gambarnya gan??

    ReplyDelete
  10. @Bintang Air: he? bukannya lebih gagah gitu sob?
    @Pxpoenya: ya nanti saya tambah gambar . . .

    ReplyDelete

Komentar bonus nasi bungkus